B. Daerah

Pertanyaan

contoh sisindiran paparikan

1 Jawaban

  • Contoh Sisindiran Paparikan

    Jawaban

    Pendahuluan

    Sisindiran paparikan adalah salahsatu jenis dari sisindiran. Sisindiran merupakan karya sastra Sunda dalam bentuk puisi. Jika dilihat dari bentuk isinya, ada dua macam bentuk puisi, yaitu puisi yang isinya berupa cerita dan puisi yang isinya tidak berupa cerita.

    Sisindiran merupakan bentuk puisi yang isinya tidak berupa cerita. Contoh puisi Sunda lainnya, selain sisindiran, yang isinya tidak berupa cerita adalah seperti sajak, mantra, guguritan dan pupujian. Sedangkan contoh puisi Sunda yang isinya berupa cerita adalah seperti wawacan dan carita pantun.  

    Pembahasan

    Ada tiga jenis bentuk sisindiran, yaitu paparikan, rarakitan dan wawangsalan. Jika dilihat dari maksud atau isinya, ada sisindiran yang isinya berupa petuah, ada sisindiran yang isinya berupa kasih sayang dan ada juga sisindiran yang isinya berupa humor.

    Dalam sastra Indonesia atau sastra daerah lainnya, sisindiran serupa atau mirip seperti pantun. Dalam satu bait paparikan dan rarakitan ada empat baris, sedangkan dalam satu bait wawangsalan hanya ada dua baris. Dalam tiap baris sisindiran ada delapan suku-kata  

    Dalam sisindiran ada bagian sampiran dan bagian isi. Dalam paparikan dan rarakitan, baris pertama dan kedua merupakan sampiran, baris ketiga dan keempat merupakan isi. Sedangkan dalam wawangsalan, baris pertama merupakan sampiran dan baris kedua merupakan isi. Di bawah ini adalah contoh sisindiran paparikan yang isinya humor :

    Contoh Sisindiran Paparikan

    Ku ngeunah sambel tarasi

    Ngan tong poho jeung lalabna

    Leuleumpangan make dasi

    Ngan poho can dicalana

    Kesimpulan

    Secara sepintas paparikan dan rarakitan memiliki bentuk yang mirip atau sama. Sedangkan wawangsalan terlihat berbeda dengan paparikan dan rarakitan, dalam satu bait wawangsalan hanya ada dua baris sedangkan dalam satu bait paparikan dan rarakitan ada empat baris.

    Pelajari lebih lanjut

    1. Pengertian Sisindiran https://brainly.co.id/tugas/1722548  

    2. Persamaan dan perbedaan rarakitan dengan paparikan (bahasa Sunda) https://brainly.co.id/tugas/13255968

    3. Contoh wawangsalan https://brainly.co.id/tugas/2744152

    Detil Jawaban

    Kelas : X (1 SMA)

    Mapel : Bahasa Sunda - Sisindiran

    Bab : 9

    Kode : 10.13.9

    Kata Kunci : Sisindiran paparikan, paparikan, rarakitan, wawangsalan

Pertanyaan Lainnya