Matematika

Pertanyaan

1. keliling sebuah persegi panjang 36 cm dan panjangnya 10 cm. lebar persegi panjang adalah....
2. luas persegi yang panjangnya 24 cm adalah....
3. diketahui persegi dengan sisi (X + 3) cm dan persegi panjang dengan panjang (X - 3) cm serta lebar (X + 1) cm jika keliling persegi panjang = keliling persegi panjang, sisi persegi tersebut adalah....
4. keliling persegi yang mempunyai luas 196 cm* adalah....

1 Jawaban

  • 1) diketahui :
    keliling persegi panjang = 36 cm
    panjang = 10 cm

    ditanya : lebar = ?

    dijawab :
    keliling = 36 cm
    2 ×(panjang + lebar) = 36
    10 + lebar = 18
    lebar = 8 cm

    jadi, lebar persegi panjang adalah 8 cm

    2) diketahui :
    panjang sisi persegi = 24 cm

    ditanya : luas = ?

    dijawab :
    luas = (sisi)²
    = 24²
    = 576 cm²

    jadi, luas persegi tersebut adalah 576 cm²

    3)diketahui :
    panjang sisi persegi (s) = (x + 3) cm
    panjang persegi panjang (p) = (x-3) cm
    lebar persegi panjang (l) = (x + 1) cm
    keliling persegi = keliling persegi panjang

    ditanya : sisi persegi = ?

    dijawab:
    keliling persegi = keliling persegi panjang
    4 ×s = 2 × ( p + l)
    2×s = p + l
    2 × (x + 3) = (x -3) + (x + 1)
    2x + 6 = 2x - 2
    2x + 8 = 2x
    8 ≠ 0

    jadi, soal kurang jelas

    4) diketahui :
    luas persegi = 196 cm²

    ditanya : keliling persegi = ?

    dijawab :
    luas = 196 cm²
    (sisi)² = 196
    sisi = 14

    keliling = 4 × sisi
    = 4 × 14
    = 56 cm

    jadi, keliling persegi adalah 56 cm

Pertanyaan Lainnya