B. Arab

Pertanyaan

jelaskan 4 hal mengapa zina di haramkan

1 Jawaban


  • 1. Perzinaan bisa merusak nasab/keturunan seseorang
    Jelas bahwa zina dapat merusak keturunan yang sah bila perzinaan menghasilkan seorang anak atau lebih. Keturunan yang sah menurut Islam adalah anak yang dilahirkan dari pernikahan yang sah. Bila hubungan gelap itu dilakukan dengan dua atau lebih laki-laki, maka akan mengaburkan hubungan nasab atau keturunan kepada bapak yang sebenarnya.

    2. Menghancurkan masa depan anak
    Coba bayangin Sob, anak yang dihasilkan dari hubungan gelap (perzinaan) akan menghadapi masa kanak-kanaknya dengan tidak bahagia karena ia tidak memiliki identitas ayah yang jelas. Makanya, jangan mikir enaknya doang... Kasihan anak keturunanmu nantinya. 

    3. Mendorong perbuatan dosa besar yang lain
    Dengan berzina, dosa-dosa besar lainnya pun sangat mungkin dilakukan, seperti menggugurkan kandungan, membunuh wanita yang telah hamil karena perzinaan, atau bunuh diri karena menanggung rasa malu telah berzina.

    4. Terjangkit berbagai jenis penyakit kelamin 
    Banyak penyakit kelamin yang ditimbulkan dari perzinaan, misalnya kencing nanah, herpes, HIV AIDS, dan penyakit menjijikan lainnya, apalagi bila perzinaan dilakukan dengan berganti-ganti pasangan. Walaupun saat ini telah ada alat pengaman hubungan seksual, namun hal tersebut tidak menjamin bebas tertular penyakit seksual menular.

    5. Menghancurkan moral peradaban
    Ketika seseorang telah melakukan zina, secara langsung maupun tidak langsung, ia telah menghancurkan moral generasinya. Tidak heran di negara yang sudah marak dengan perzinaan, kasus pembunuhan, bunuh diri, kriminalitas lainnya biasanya akan meningkat.

Pertanyaan Lainnya