ada berapa gaya renang yang di lombakan?
Penjaskes
RaraSadiraV
Pertanyaan
ada berapa gaya renang yang di lombakan?
2 Jawaban
-
1. Jawaban Andrianitasyaa
ada 3 atau 5 klo gksalah -
2. Jawaban Dinasyafitrichan
ada 4 gaya yang di perlombakan yaitu gaya punggung, gaya dada, gaya kupu-kupu ,dan gaya bebas. Namun dalam renang gaya bebas atlet tidak boleh mengunakan gaya punggung , gaya dada ,dan gaya kupu-kupu. Maka biasanya atlet menggunakan gaya krol ,sehingga gaya krol hampir secara universal oleh perenang dalam nomor renang gaya bebas.
1.Gaya punggung
Saat berenang menggunakan gaya punggung posisi badan menghadap ke atas, dengan wajah diatas air, oleh karena itu mudah untuk mengambil nafas tetapi atlet hanya bias melihat ke atas tidak bias melihat ke depan, maka saat perlombaan para atlet hanya memperkirakan jarak dinding denga gerakan, dalam gaya punggung, gerakan lengan dan kaki serupa dengan gaya bebas, namun dengan posisi tubuh telentang di permukaan air. Kedua belah tangan secara bergantian digerakkan menuju pinggang seperti gerakan mengayuh.
2.Gaya Dada
Posisi tubuh stabil dan kepala dapat berada di luar air dalam waktu yang lama. Gaya dada adalah berenang dengan posisi dada menghadap ke permukaan air, namun berbeda dari gaya bebas, batang tubuh selalu dalam keadaan tetap. Kedua belah kaki menendang ke arah luar sementara kedua belah tangan diluruskan di depan. Kedua belah tangan dibuka ke samping seperti gerakan membelah air agar badan maju lebih cepat ke depan. Gerakan tubuh meniru gerakan katak sedang berenang sehingga disebut gaya katak. Pernapasan dilakukan ketika mulut berada di permukaan air, setelah satu kali gerakan tangan-kaki atau dua kali gerakan tangan-kaki.
3.Gaya Kupu-Kupu
Gaya kupu-kupu adalah gaya berenang yang posisi dada menghadap ke permukaan air, kedua belah lengan secara bersamaan ditekan ke bawah dan digerakkan ke arah luar sebelum diayunkan ke depan. Sementara kedua belah kaki secara bersamaan menendang ke bawah dan ke atas seperti gerakan sirip ekor ikan atau lumba-lumba.
4.Gaya Bebas
Gaya bebas adalah berenang dengan posisi dada menghadap ke permukaan air. Kedua belah tangan secara bergantian digerakkan jauh ke depan dengan gerakan mengayuh l, sementara kedua belah kaki secara bergantian dicambukkan naik turun ke atas dan ke bawah.